Sabtu, 24 November 2012

Tentang Kutipan

Biasanya dalam penulisan ilmiah, kita selalu menjumpai kalimat yang berupa kutipan. Kalimat tersebut berisi tentang pendapat (dalam bentuk tulisan ataupun ucapan) orang lain atau para ahli tentang masalah yang dibahas dalam penulisan ilmiah tersebut. Lalu apa sebenarnya kutipan itu dan bagaimana bentuk kutipan dalam penulisan? Berikut akan dibahas secara singkat tentang kutipan.

Pengertian Kutipan

Secara sederhana, kutipan merupakan gagasan atau pendapat seseorang, baik berupa tulisan maupun ucapan, yang diambil dari berbagai sumber. Proses pengambilan pendapat itulah yang biasanya disebut kutipan. Jadi, kutipan adalah pinjaman kalimat atau pendapat seseorang yang telah ada sebelumnya yang kita ambil dari berbagai sumber untuk menguatkan atau sebagai bukti penunjang dari penulisan yang kita buat. Walaupun kutipan atas pendapat para ahli dibolehkan, namun bukan berarti seluruh isi dari sebuah tulisan adalah kutipan. Kita harus bijak dalam menggunakannya, karena kutipan hanya berfungsi untuk menguatkan isi dari tulisan yang kita buat.

Prinsip-prinsip Kutipan

1. Apabila dalam mengutip sebuah tulisan ada kesalahan dalam hal ejaan atau yang lainnya, sebenarnya kita tidak diperbolehkan untuk mengubahnya. Kutipan sebaiknya harus tetap sama seperti apa yang ada dalam sumber yang kita ambil.

2. Kita diperkenankan untuk mengubah atau menghilangkan bagian-bagian dari kutipan tersebut dengan syarat, perubahan pada kalimat kutipan tidak menyebabkan arti atau makna yang ada dalam kutipan tersebut juga berubah.


3. Jika penulis terpaksa melakukan perbaikan, penulis harus memberikan keterangan kata [Sic!] dibelakang kata yang salah.

4. Jika ada kalimat dalam kutipan yang harus dihilangkan, maka diberi keterangan dengan memberi tanda titik berspasi sepanjang satu baris. Sedangkan tanda titik tiga [. . .] menandakan penghilangan kata pada kutipan. 

Jenis-jenis Kutipan

a. Kutipan Langsung

Kutipan langsung adalah kutipan yang ditulis sama persis dengan sumber aslinya, baik kalimat ataupun ejaannya tidak ada yang di ubah sama sekali. Kutipan langsung dibedakan lagi menjadi dua macam, yaitu :

1. Kutipan langsung kurang dari empat baris, cara penulisannya :

>> Penulisan kutipan langsung dimasukkan ke dalam teks tulisan
>> Diketik seperti ketikan teks
>> Diawali dan diakhiri tanda kutip (".....")
>> Sumber kutipan ditulis langsung sebelum atau sesudah teks kutipan
>> Sumber ditulis diantara tanda kurung ( ), (Penulis, Tahun : Halaman).

2. Kutipan langsung empat baris atau lebih, cara penulisannya :

>> Kutipan dipisahkan dari teks tulisan tiga spasi
>> Kutipan diketik dengan satu spasi
>> Dimulai tujuh ketukan dari batas tepi kiri
>> Kutipan diapit diantara tanda kutip (".....")
>> Sumber ditulis langsung setelah kutipan

b. Kutipan Tidak Langsung

Kutipan langsung adalah kutipan yang tidak sama persis dengan aslinya. Kutipan ditulis dengan menggunakan bahsa atau kalimat yang dibuat oleh penulis sendiri, tapi tidak menghilangkan gagasan inti dari kutipan tersebut. Penulis hanya mengambil pokok pikiran atau gagasan utama dari sumber kutipan tersebut yang kemudian dinyatakan kembali dengan kalimat yang disusun oleh penulis. Adapun cara penulisannya adalah :

>> Ditulis dengan spasi rangkap seperti teks biasa
>> Kutipan tidak diapit diantara tanda kutip
>> Sumber kutipan dapat ditulis sebelum atau sesudah kutipan
>> Jika sumber ditulis sebelum teks kutipannya, maka dimasukkan ke dalam teks tulisan
>> Jika sumber ditulis setelah teks kutipannya, maka sumber ditulis diantara tanda kurung




Referensi :
http://id.scribd.com/doc/17294193/cara-membuat-sebuah-kutipan

1 komentar:

Transparent Teal Star Multi-Colored Light Pointer